MTQ ke-58 Resmi Ditutup: Medan Selayang Pertahankan Juara Umum, Medan Amplas Tetap Enam Besar

Sebarkan:

 

Wali Kota Medan, Rico Waas beserta seluruh jajaran diabadikan dalam acara penutupan MTQ ke-58 Tingkat Kota Medan pada Sabtu malam (26/4/2025). Istimewa/hastara.id

MEDAN, HASTARA.ID — Disaksikan ribuan warga yang memenuhi lokasi perhelatan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-58 Tingkat Kota Medan 2025 di Jalan Kol L Yos Sudarso, Kelurahan Kota Bangun, Kecamatan Medan Deli, Wali Kota Medan Rico Tri Putra Bayu Waas menutup secara resmi festival pemuliaan kitab suci Al-Qur'an, Sabtu (26/4/2025) malam. 

Juara tahun lalu, Kecamatan Medan Selayang berhasil kembali mempertahankan gelar juara umum untuk kedua kalinya. Sebagai juara kedua diraih Kecamatan Medan Belawan, sedangkan Medan Barat sebagai juara ketiga. Medan Amplas juga berhasil mempertahankan gelar di posisi enam besar sama seperti tahun lalu. Antara lain pemenangnya Sri Wahyuningsih, Juara 1  Cabang Tilawah Dewasa Putri: Zahrah Shafira, Juara 1 Cabang 5 Juz Putri: Sandi Rahman Koto, Juara 1 Cabang Khat Digital Putra: Syahrul Amany Azhar, Juara 2 Cabang 1 Juz Putra.

Selanjutnya Arif Ahmad Watria Mahedi, Juara 2 Cabang 500 Hadist Putra: Ahmad Hamdika Nasution, Juara 3 Qiraat Mujawwad Dewasa Putra: Intan Affiya Juara, Harapan 1 Cabang Tilawah Remaja Putra: Fithri Asmelia, Harapan 1 Cabang KTIQ Putri : M Arsal Siregar, Juara Harapan 2 Cabang Qiraat Murattal Remaja Putra: Hajar Mawaddah, Juara Harapan 2 Cabang Tafsir Bahasa Indonesia Putri: M Fawwaz Zaidi, Harapan 2 Cabang Khat Mushaf Putra:  Haddad Alwi, Harapan 3 Cabang Khat Naskah Putra, dan: Iyyaki Azumi Hutasuhut, Harapan 3 Cabang Khat Kontemporer Putri.

Di malam penutupan itu, Kecamatan Medan Sunggal ditetapkan sebagai tuan rumah pelaksanaan MTQ ke-59/2026 mendatang. Penetapan ini ditandai dengan penyerahan bendera MTQ oleh wali kota kepada Camat Medan Sunggal, Irfan Abdilla. 

Rico Waas berharap, para juara dari setiap cabang perlombaan nantinya akan mewakili Kota Medan pada MTQ Tingkat Provinsi Sumatera Utara. 

"Dengan mengucapkan, alhamdulillahirobbilalamin, MTQ ke-58 resmi ditutup, dan saya ucapkan selamat kepada para juara dan teruslah berprestasi," kata Rico Waas saat menutup MTQ bertajuk “Mewujudkan Masyarakat yang Cinta Al Quran dan Merajut Medan untuk Semua” tersebut. 

"Langkah kita tidak boleh berhenti di tingkat provinsi saja, harus bisa menanjak ke tingkat nasional hingga ke tingkat internasional untuk mengharumkan nama Indonesia, terkhusus nama baik Kota Medan,” ujarnya didampingi Ketua TP PKK Medan, Airin. 

Tak lupa, Rico Waas menyampaikan  terimakasih kepada tuan rumah yakni Kecamatan Medan Deli, seluruh panitia dan stan UMKM serta masyarakat yang telah meramaikan dan mendukung suksesnya acara MTQ. 

Ketua Panitia MTQ ke-58 Tingkat Kota Medan, M Sofyan dalam laporannya menyampaikan pelaksanaan MTQ yang digelar sejak 19-26 April 2025 sukses terlaksana dan berjalan lancar. Perhelatan ini, ucapnya, diikuti sebanyak 653 peserta utusan dari 21 kecamatan di Kota Medan serta diramaikan stand pameran dan pelaku UMKM. 

"Kami melaporkan bahwa Pemko Medan memfasilitasi stan UMKM berjualan selama kegiatan MTQ ini. Adapun nilai transaksi mencapai Rp 616.835.000," ungkapnya. 

Penutupan MTQ turut dihadiri Anggota DPR RI Fraksi Gerindra, Ade Jona Prasetyo, Ketua DPRD Medan Wong Chun Sen, istri Wakil Wali Kota Medan, Martinijal Zakiyuddin Harahap, pimpinan perangkat daerah, camat, lurah, dewan hakim dan pengawas MTQ serta undangan lainnya. (has)



Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini